Kamis, 24 Desember 2009

22. Ofuna Kannon. Sebuah Ungkapan Terimakasih.













 
















































Foto-foto di atas menggambarkan Ofuna KannonKannon Bosatsu - Guan Shi Yin Pu Sa - Bodhisattva Avalokitesvara dalam versi Jepangnya. Patung setinggi 25 meter dengan bobot tak kurang dari 1,900 ton ini - menjulang tegak dan agung menaungi Ofuna - sebuah kota kecil di bawahnya. Kannon Bosatsu  dengan pancaran cintakasih dan belaskasih memandang ke bawah - ke kota pedesaan  Ofuna.

Ofuna Kannon - Sebuah Ungkapan Terimakasih :

Tak jauh dari ibukota Jepang - Tokyo - di Propinsi Kanagawa, Kamakura terletak Ofuna - sebuah kota kecil setingkat kota Kecamatan. Pada tahun 1926 - penduduk kota kecil ini dibuat kalangkabut akibat wabah penyakit yang menelan banyak korban jiwa.

Seperti umumnya penduduk kota kecil di pedesaan - penduduk Ofuna hidup rukun dan bergotong-royong antar sesama mereka. Ketika terjadi wabah - mereka pun terus bersama dan berdoa di sebuah Kuil Buddha satu-satunya di kota kecil mereka - memohon pada Kannon Bosatsu. Entah apakah mereka juga mengarak Toa Pe Kong di kuil tersebut keliling kota atau tidak seperti yang terjadi di Solo tahun 1889 - tetapi yang jelas wabah penyakit kemudian sirna.

Dan berdirilah Ofuna Kannon - sebagai wujud rasa terimakasih penduduk kota kepada Kannon Bosatsu. Mulai dibangun tahun 1929 - patung akhirnya baru dapat selesai sempurna pada tahun 1960. Kini Ofuna Kannon terlihat sangat gagah menaungi kota Ofuna dari atas bukit. Sebuah pemandangan yang sungguh spektakuler - juga di malam hari ketika lampu-lampu di atas bukit menerangi patung raksasa ini yang akan nampak memandang ke bawah
dari atas bukit Ofuna.